Arsitektur Biophilia Perencanaan dan Perancangan Pacitan Waterfront City BUKU MONOGRAF




 Arsitektur Biophilia 

 Perencanaan dan Perancangan Pacitan Waterfront City

  BUKU MONOGRAF


Penulis:

Prof. Dr. Ir. Lalu Mulyadi, MT
Prof. Dr. Ir. Julianus Hutabarat, MSIE
Dr. Aladin Eko Purkuncoro, ST., MT
FX. Ari Wibisono, ST., M.Kom
Eko Budi Santoso, ST., MM., MT
Ir. Eko Nurcahyo, MT



Pacitan merupakan Ibu Kota di salah satu Kabupaten di Jawa Timur dan merupakan tempat kelahiran Presiden Republik Indonesia yang ke enam, yaitu Bapak Susilo Bambang Yudhoyono. Kabupaten Pacitan terkenal dengan tujuan wisata alamnya, terutama yang berkaitan dengan wisata air seperti pantai, air terjun, telaga, dan sungai. Akses menuju Kabupaten Pacitan bisa ditempuh melalui jalan lintas selatan, yaitu Kota Ponorogo, Wonogiri, dan Trenggalek, yang menghubungkan daerah Kabupaten Pacitan sampai Kota Tulungagung dan Kota Blitar.
Desa Arjowinangun adalah lokasi perencanaan dan perancangan Pacitan Waterfront City, karena terdapat beberapa potensi salah satunya adalah Sungai Grindulu yang sangat potensial untuk dijadikan sebagai area wisata. Wisata yang ditawarkan adalah (1). Wisata air dengan menyediakan perahu motor, (2). Wisata uji nyali dengan menyediakan sepeda gantung, (2). Wisata selfie dengan menyediakan Fasilitas tempat foto (yaitu sayap burung garuda, love grindulu, ayunan tradisional, kethek ogleng, dan mural 3D) serta sarana penunjang lainnya yaitu kantin, toko souvenir, KM/WC umum, tempat ibadah, loket tiket dan panggung hiburan. 
Dalam buku monograf ini ada beberapa penekanan desain secara arsitektural, yaitu: (1). Tema yang diangkat adalah arsitektur Biophilia. Ada beberapa ciri-ciri yang harus diimplementasikan pada desain arsitektur Biophilia yaitu hampir semua desain mengikuti kaidah alam antara lain bentuk fasilitas yang dijadikan foto selfie diambil dari bentuk-bentuk alam dan budaya lokal, (2). Memasukkan elemen alam, salah satunya penggunaan vertical garden. Contohnya pada tempat ibadah, (3). Menunjukkan suasana alami yang dapat dinikmati secara langsung oleh pengunjung. Contohnya pada fasilitas wisata sepeda gantung, (4). Merasakan suasana alam perairan yaitu dengan menghadirkan perahu motor, (5). Merasakan kenikmatan alam terbuka yaitu dengan menyediakan panggung pertunjukan seni yang sifatnya terbuka sehingga dapat merasakan kenikmatan alami. 
Lebih baru Lebih lama